Kampung Warna-Warni: Fasilitas, Lokasi, Lokasi Hingga Harga Tiket

Nggak hanya di Argentina, Brazil, Kanada, atau negara populer lain dunia, Indonesia ternyata juga mempunyai kampung warna-warni sendiri. Contohnya ialah Kampung Warna-Warni Jodipan yang berlokasi di Malang.

Setelah membeli tiket masuk ke Kampung Warna-Warni Malang ini, kamu nggak cuma akan melihat wilayah perkampungan yang dicat dengan banyak warna mencolok. Di sini pun masih banyak atraksi menarik lain yang patut dikunjungi bersama orang terkasih.

Sebelum masuk ke dalam pembahasan detail tentang deskripsi Kampung Warna-Warni Jodipan tersebut, mari simak dulu beberapa informasi umum pada tabel berikut ini:

Tiket Masuk Rp5.000/orang

Parkiran: Motor Rp2.000, mobil Rp5.000, bus Rp25.000

Waktu Operasional Senin-Minggu (07.00-17.00 WIB)
Nomor Telepon
Situs Resmi
Alamat Jl. Zaenal Zakse Jl. Ir. H. Juanda 6, Jodipan, Kec. Blimbing, Kota Malang, Jawa Timur (GMaps)

mengenal kampung warna-warni 

mengenal kampung warna-warni 

mengenal kampung warna-warni 

mengenal kampung warna-warni 

mengenal kampung warna-warni 

Daya Tarik Kampung Warna-Warni Malang

mengenal kampung warna-warni 

Daya tarik utama pada Kampung Warna-Warni Kota Malang tentu saja terletak pada mayoritas rumah dan lokasi lain yang dicat menggunakan warna cerah mencolok dan cerah.

Saat menjelajahi setiap sudutnya, mata kamu akan terasa segar dengan berbagai tampilan warna menarik dan suasana perkampungan yang damai dan tenang.

Kamu mungkin belum membayangkan menyangka bahwa lokasi Kampung Warna-Warni Malang sebelumnya adalah daerah yang termasuk kurang bersih.

Akibat posisinya sangat berdekatan dengan Sungai Brantas, pemandangan tumpukan sampah di tepi sungai adalah hal yang biasa. Nggak hanya itu, pada masa itu penduduk atau masyarakat pun masih kurang perhatian terhadap isu lingkungan tersebut.

Lalu, muncul gebrakan pada tahun 2016 oleh sekelompok mahasiswa Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) yang menyelenggarakan melakukan program CSR bersama perusahaan cat ternama.

Hasilnya pun terlihat, bahwa kampung ini akhirnya tampil seperti sekarang. Nggak hanya visual kampung yang berubah, namun perilaku masyarakatnya. Di mana mereka mulai peduli terhadap lingkungan.

Renovasi besar-besaran ini pun membuat masyarakat ikut kecipratan rezeki, karena menemukan pemasukan tambahan berkat kunjungan setiap pelancong lokal dan internasional.

Menariknya, setahun kemudian pemerintah Kota Malang mengakui kehadiran objek wisata ini dengan meresmikannya langsung. Dari sinilah sejarah kampung warna-warni Malang yang baru dimulai.

Dengan datang ke sini, kamu bisa ikut menyaksikan hasil kerja sama berbagai pihak dengan tujuan mulia, sehingga menciptakan kampung wisata. Nggak hanya itu, sebuah film populer Indonesia “Yowes Ben” pun pernah syuting di sini.

Untuk melihat testimoni, keseruan, hingga visual video dan gambar kampung warna-warni Malang ini, silakan lihat beberapa cuplikan video TikTok ini.

Spot yang Harus Kamu Kunjungi di Kampung Warna-Warni

mengenal kampung warna-warni 

Saat menjelajahi kampung tersebut, terdapat beberapa spot yang harus coba kamu datangi bersama teman ataupun keluarga, yaitu:

1. Tangga Warna-Warni

Bukan hanya dinding bangunan ataupun pagar yang dicat warna-warni, melainkan juga tangganya. Hal ini cukup mencolok, sebab posisi perumahan di sini memang berundak.

Dari sekian banyaknya tangga, salah satu lokasi terbaik dan estetik untuk berfoto adalah tangga yang memiliki lentera kertas yang colorful.

Selain itu, ada juga ada area tangga yang menggunakan penutup kain berwarna, sehingga kesan yang ditampilkan lebih unik.

2. Lorong Payung

Di antara deretan perumahan di sini, terdapat sebuah kawasan teduh yang dinaungi oleh payung yang digantung, sehingga lebih terkenal sebagai lorong payung. Payung-payung tersebut pun memiliki warna senada dengan perumahan di sekitarnya.

Kamu bisa mampir ke sini untuk berteduh sejenak ataupun berfoto-foto untuk mengambil momen terbaik.

Selain itu, masih ada dua area berpayung lainnya. Di mana pada lorong pertama terdapat jalanan yang dicat menggunakan pola kotak. Lalu, pada lorong lainnya ada sebuah area yang dipenuhi karangan bunga berbentuk hati, sehingga langganan menjadi spot foto favorit.

3. Jembatan Kaca

Di seberang kawasan wisata Malang ini terdapat sebuah kampung wisata lain, yaitu Kampung Tridi. Untuk menghubungkan kedua kampung ini, terdapat sebuah jembatan kaca.

Jembatan kaca yang bernama Ngalam ini resmi beroperasi pada 9 Oktober 2017 lalu. Setelah itu, popularitasnya sebagai spot menarik untuk wisatawan pun semakin meningkat.

Jembatan kaca yang berada di atas Sungai Brantas tersebut sangat tepat untuk menjadi salah satu lokasi berfotomu. Bukan hanya karena jembatannya, namun latar belakang foto yang akan terlihat cantik, baik itu Kampung Warna-Warni maupun Kampung Tridi.

Anjuran dan Larangan

 mengenal kampung warna-warni 

Selama berada di kampung ini, ada beberapa tips atau anjuran yang bisa kamu ikuti, yaitu:

  • Membawa payung untuk menghindari teriknya matahari di siang hari
  • Membawa kamera, powerbank, atau memori penyimpanan HP yang aman untuk stok foto-foto di sini
  • Membawa uang tunai, sebab mayoritas transaksi di sini belum cashless
  • Menjaga barang bawaan agar terhindar dari risiko kemalingan, terutama saat keadaan ramai pengunjung

Sementara beberapa larangannya adalah:

  • Membuang sampah sembarangan, terutama di kawasan sungai
  • Jangan memaksakan naik jembatan kaca saat kondisi ramai, sebab kapasitas maksimalnya hanya 250 kg (50 orang saja)

Fasilitas Kampung Warna-Warni Malang

 mengenal kampung warna-warni 

Selama berada di sini, kamu bisa menikmati beberapa fasilitas untuk menunjang kenyamanan berwisata, yaitu:

  • Mushola
  • Toilet umum
  • Gazebo
  • Tempat parkir
  • Area kuliner
  • Tempat sampah

Alasan Harus Datang ke Kampung Warna-Warni

mengenal kampung warna-warni 

Selama berkunjung ke Malang, kampung ini patut menjadi tempat yang kamu kunjungi. Sebab sangat jarang wilayah di Indonesia yang memiliki kampung seperti ini. Meskipun ada di wilayah lainnya, belum tentu kamu datang ke daerah tersebut, bukan?

Selain itu, di sini kamu bisa mendapatkan banyak foto dan video menarik untuk diunggah ke feed media sosial. Sebab, hampir semua spot di sini sangat instagramable.

Terakhir, datang ke sini juga bisa menjadi salah satu bentuk partisipasi kamu dalam meningkatkan taraf perekonomian masyarakat setempat. Bukan hanya dari tiket masuk, namun dari produk yang mereka sediakan.

Rute Menuju Kampung Warna-Warni

mengenal kampung warna-warni 

Kamu dapat datang ke sini menggunakan kendaraan umum ataupun pribadi. Di mana terdapat beberapa jalur umum yang dapat menjadi alternatif ketika berusaha datang ke objek wisata ini, yaitu:

  • Stasiun Malang Kota Baru: Berjalanlah ke Jl. Gatot Subroto, kemudian berbelok ke kiri setelah berjalan di Jembatan Brantas. Pada area kiri akan ada gang menuju kampung warna-warni
  • Stasiun Malang Kota Lama: Berjalanlah terus menelusuri Jl. Laksamana Martadinata, lalu Jl, Gatot Subroto. Usai melintasi Jembatan Brantas, kamu bisa berbelok ke sebelah kiri yang menjadi jalur masuk ke objek wisata unik tersebut
  • Bila datang dari tempat lain, cobalah memanfaatkan penunjuk arah Google Maps agar dapat tiba dengan lancar ke sini

Penutup

Karena merupakan salah satu destinasi wajib bagi wisatawan, masukkanlah kampung ini ke dalam list tempat kunjungan nanti, ya. Manfaatkanlah waktu selama berada di sini dengan maksimal agar bisa menikmati semua spot menariknya.

Lalu, agar perjalanan lebih aman dan nyaman, kamu bisa menyewa mobil dari Nahwa Travel & Rent Car. Dengan menyewa mobil, kamu dapat berkunjung ke berbagai tempat dengan mudah, misalnya ke Kampung Topeng.

Dengan begitu, dalam satu hari kamu bukan hanya datang ke Kampung Warna-Warni, namun juga ke berbagai objek wisata menarik lainya di Malang. Selamat berlibur!