Daya Tarik Monumen Bambu Runcing, Lokasi & Sejarahnya

Bagi kamu arek suroboyo pasti sudah sangat mengenali atau sering melewati tempat yang satu ini yaitu Monumen Bambu Runcing. Pilar lima bambu emas yang seperti terbelah dan runcing bagai senjata tajam menjulang tinggi keatas, berdiri kokoh layaknya sebuah penanda.

Kilau warna emasnya yang memukau, lampu hias yang gemerlap, bendera merah putih yang hidup saat malam hari, dan juga efek kabut yang keluar dari rongga bambu pada pagi hari sungguh pemandangan yang sangat memukau.

Dibalik gemerlap dan indahnya monumen ini, kamu juga harus menelisik mengapa tumbuhan yang seperti bambu ini bisa menjadi ikon Kota Surabaya.

Harga Tiket Masuk Free (hanya dikenakan tarif parkir)
Jam Operasional 24 jam
Nomor Telepon
Website Resmi
Alamat Jl. Panglima Sudirman, Embong Kaliasin, Kec. Genteng, Surabaya, Jawa Timur 60271
Maps Silakan cekย Google Maps

Monumen Bambu Runcing

 

Monumen Bambu Runcing

 

Monumen Bambu Runcing

 

Monumen Bambu Runcing

 

Monumen Bambu Runcing

Daya Tarik Monumen Bambu Runcing

Monumen Bambu Runcing

Kamu tau nggak kalau momen kedatanganmu akan pas di mana kamu bisa melihat kucuran air mancur dari dalam bambu tersebut. Gemerlap hiasan bambu yang elegan dan juga berkibarnya bendera merah putih pada malam hari dapat membuat kamu merasakan momen perjuangan para pahlawan di masa penjajahan dulu.

Selain itu, di sini kamu dapat banyak melihat taman dengan bunga-bunga yang indah di sekelilingnya. Taman ini membuat kesan lebih sejuk dan juga asri apabila kamu lihat pada siang hari. Dengan bentuknya yang ikonik dari kejauhan kamu pasti akan melihat monumen ini walaupun hanya melintas saja.

Karena ikon yang bersejarah ini, Monumen Bambu Runcing Surabaya terawat secara berkala. Bahkan, untuk perawatan catnya datang langsung dari Thailand yang mana serupa dengan cat patung budha yang mengkilat.

Jangan lupakan juga untuk melihat tulisan โ€œSurabaya Hebatโ€ yang ada di dekat pilar. Kamu bisa cek langsung keindahan monumen ini di video TikTok.

Sejarah Singkat Monumen Bambu Runcing

Monumen Bambu Runcing

Ternyata bambu runcing ini adalah sebuah senjata yang digunakan masyarakat pada masa lampau untuk melawan para penjajah. Monumen bersejarah ini sudah ada semenjak tahun 1981, diresmikan oleh Gubernur Kepala Daerah Tingkat 1 Jawa Timur oleh H. Prijosoedarmo tepatnya pada tanggal 25 Mei 1981.

Jadi, pendirian Monumen Bambu Runcing ini adalah sebagai simbol perlawanan penjajah yang telah mencapai kemenangan menggunakan bambu.

Anjuran dan Larangan

Monumen Bambu Runcing

Sebenarnya memang nggak ada hal baku yang harus kamu patuhi ketika berkunjung keย wisata gratis Surabayaย ini. Hanya saja sebagai warga negara yang baik, dan bentuk penghormatan kita pada sejarah kamu perlu mengikuti aturan ini:

  • Dilarang membuang sampah sembarangan di seluruh area ini
  • Jangan merusak taman, memetik bunga ataupun daun dari taman
  • Jangan mandi di area air mancur ataupun masuk kedalam area air mancur tersebut
  • Jangan merusak, mencoret, mengambil semua bagian dari area monumen

Cara Menuju Monumen Bambu Runcing

Monumen Bambu Runcing

Letak monumen ini ada di jantung kota surabaya fi tengah jalan panglima sudirman. Jika kamu berkunjung ke Kebun Binatang Surabaya, kamu bisa berjalan kaki kemudian menuju tempat ini. Jangan lupa hati-hati jika akan menyeberang jika ingin melihat bambu runcing surabaya ini dari jarak dekat.

Selain itu, kamu juga bisa ke Monumen Bambu Runcing dari beberapa lokasi berikut ini.

  • Dari Bandara Internasional Juanda Surabaya:

Kamu bisa memesan taksi atau mobil sewaan dari bandara ke Monumen Bambu Runcing. Pastikan untuk menyebutkan tujuan akhirmu kepada pengemudi.

  • Dari Stasiun Kereta Api Surabaya:

Kamu bisa menaiki taksi atau angkutan umum seperti angkot atau bus menuju Monumen Bambu Runcing. Pastikan untuk bertanya kepada penduduk setempat atau petugas stasiun untuk rute yang tepat.

  • Dari Kawasan Tunjungan Plaza:

Jika kamu ingin sambil menjelajahi sekitar kota, kamu juga bisa berjalan kaki ke arah Pemuda dan Monumen Bambu Runcing. Meskipun jaraknya mungkin cukup jauh, tetapi kamu dapat menikmati pemandangan sepanjang jalan.

Kesimpulan

Monumen bambu runcing adalah bagian dari sejarah bangsa indonesia yang sangat ikonik dalam melawan penjajah. Keistimewaan dan keindahan monumen ini boleh kamu abadikan tapi nggak boleh kamu rusak. Jika berkunjung ke Surabaya, jangan lupa keย wisata edukasi di Surabayaย dan potret diri bersama dengan monumen bersejarah ini.

Tempat ini nggak menyediakan lahan parkir akibatnya jika kamu ingin mengabadikan momen kamu harus turun dan berfoto dulu. Alangkah baiknya tempat ini dikunjungi berbarengan denganย wisata Surabayaย lainnya.

Agar kamu nggak kerepotan saat berwisata kamu bisa menyewa mobil sekaligus supir diย Nahwa Travel. Nggak perlu khawatir supir tersebut akan dengan setia menunggu agar penumpangnya senang dan bahagia saat berwisata.

Jadi, nggak perlu ragu untuk masukkan Monumen Bambu Runcing ke daftar tempat yang harus dikunjungi saat di Surabaya.

Nahwa โ€ข Travel Malang Batu Juanda Surabaya Terbaik Sejak 2013 - Carter Drop Malang Juanda Surabaya
4.8
Based on 4414 reviews
powered by Google
Anggie PrajnawrdhiAnggie Prajnawrdhi
01:53 01 Aug 24
Good service and drivers
arman yudiarman yudi
01:20 01 Aug 24
Service ok
Masriyatno NonoMasriyatno Nono
06:50 28 Jul 24
Alhamdulillah, the service is very good and satisfying, with very professional drivers 👍👍👍
tuti fiantituti fianti
20:50 27 Jul 24
First experience using Nahwa travel, God willing, I will become a regular because I will often go back and forth to Malang. The driver (Mas Ula) was friendly, and on time when picking up. TOP 👍
moch aminmoch amin
18:36 19 May 24
I'm glad to find this travel ,it was perfect .From the driver picked up the customers till arrived in the airport.For sure it recommended 👌.
Imam SubagjaImam Subagja
07:56 19 Apr 24
It was really amazing vacation in Malang. Nahwa travel really helps us to reach hidden gems on Malang, Batu and Pujon. Pak Ahmad was a gem too, he was really humble and kind. Thanks a lot Nahwa travel and Pak Ahmad. See u soon on our next vacation!
Ajria Ainani FazaAjria Ainani Faza
08:59 02 Apr 24
The driver for today, Pak Ahmad was so friendly and helpful throughout the trip.This is my 5th time use Nahwa Travel and I would say this is the best travel I've ever used.
Dwi PratiwiDwi Pratiwi
05:24 10 Jan 24
Ula is one of the best drivers We have ever met! Wish you all the best in life!Last but not least, shout out to Nahwa Travel for having excellent customer service!
Izzah YasinIzzah Yasin
05:41 16 Dec 23
The driver, Pak Rega, was friendly, helpful, and efficient.The car itself was clean, well-maintained, and equipped with all the necessary features to make my journey comfortable and enjoyable. The booking process was smooth and straightforward, and I appreciated the flexibility in pick-up and drop-off time. I was impressed by the quality of service provided by your company and would highly recommend your travel cars to anyone in need of reliable transportation during their travels.
js_loader