Apa Oleh-oleh Khas Banyuwangi?

5/5 - (1 vote)

Apa Oleh-oleh Khas Banyuwangi – Saat berkunjung ke Banyuwangi, banyak wisatawan bertanya apa oleh-oleh khas Banyuwangi yang bisa menjadi buah tangan untuk keluarga di rumah. Daerah ini memiliki keindahan alam luar biasa yang menjadi daya tarik wisatawan untuk berkunjung ke sini.

Saat berkunjung ke Banyuwangi, kurang lengkap rasanya jika tidak berburu oleh-oleh khas untuk keluarga ataupun saudara di kota asal. Bagi Anda yang bingung mencari oleh-oleh khas Banyuwangi, informasi berikut ini bisa dijadikan sebagai referensi saat membeli oleh-oleh.

Apa Oleh-oleh Khas Banyuwangi

Apa Oleh-Oleh Khas Banyuwangi yang Terkenal?

Jika membahas seputar oleh-oleh Banyuwangi, ada banyak sekali jenis makanan dan pernak-pernik khas yang ada di daerah ini. Agar Anda tidak bingung saat membeli oleh-oleh, ini dia daftar oleh-oleh khas dari Banyuwangi yang terkenal dan banyak dicari oleh wisatawan:

1. Ladrang

Salah satu jajanan khas dari Banyuwangi yang bisa Anda jadikan oleh-oleh untuk dibawa pulang setelah mengunjungi Banyuwangi yaitu Ladrang. Makanan ini memiliki bentuk yang panjang seperti stik dengan tekstur yang renyah dan terbuat dari ubi.

Jajanan Ladrang biasanya memiliki pilihan rasa asin dan manis yang bisa dipilih sesuai selera Anda. Bahkan sekarang ada beberapa pilihan rasa lainnya seperti balado, barbeque, jagung bakar, dan masih banyak lagi.

Anda bisa menemukan kue Ladrang ini dengan mudah di setiap pusat oleh-oleh khas Banyuwangi. Harga jajanan yang satu ini juga relatif murah, yaitu sekitar Rp35.000 untuk kemasan satu kilo, dan Rp8.000 untuk kemasan kecil ukuran 200 gram.

2. Sale Pisang Banyuwangi

Jika Anda bertanya apa oleh-oleh khas Banyuwangi yang terkenal, jawabannya adalah sale pisang. Anda mungkin sudah tidak asing lagi dengan makanan yang satu ini karena mudah ditemukan di daerah lainnya.

Namun, khusus sale pisang yang ada di Banyuwangi berbeda dengan sale pisang yang biasa Anda temui di daerah selain Banyuwangi. Rasa sale pisang khas Banyuwangi disebut-sebut paling enak dibandingkan sale jenis lainnya.

Sale pisang khas Banyuwangi memiliki rasa yang manis dan gurih dengan tekstur yang renyah, sehingga cocok dijadikan camilan saat bersantai. Makanan yang satu ini sangat mudah Anda temukan di toko oleh-oleh Banyuwangi dengan harga mulai dari Rp15.000 hingga Rp55.000.

3. Batik Banyuwangi

Selain makanan, Banyuwangi juga memiliki kain batik khas yang bisa dijadikan oleh-oleh untuk dibawa pulang ke kota asal. Batik Banyuwwangi memiliki corak atau motif yang khas dan berbeda dengan batik Pekalongan atau batik Jogja.

Salah satu motif batik khas Banyuwangi yang terkenal yaitu motif Gajah Oling yang bentuknya seperti belalai gajah dengan ornamen tanaman. Selain itu, ada berbagai motif lainnya yang memiliki keistimewaan tersendiri, misalnya gedegan, sembruk cacing, kangkung setingkes, dsb.

Batik Banyuwangi ini sangat cocok dijadikan souvenir atau oleh-oleh khas Banyuwangi untuk diberikan ke kerabat atau teman Anda. Anda bisa membelinya di sejumlah toko batik yang tersebar dengan harga yang bervariasi mulai dari Rp80.000 per 2 meter, hingga ratusan ribu.

4. Kue Bagiak Khas Banyuwangi

Apa oleh-oleh khas Banyuwangi lainnya? Jawabannya adalah kue bagiak yang merupakan salah satu makanan khas dari Banyuwangi. Kue Bagiak ini berbahan dasar tepung kanji atau tepung sagu lalu ditambahkan dengan garam, susu, telur, rempah dan perisa makanan.

Teksur dari kue ini garing karena diolah dengan cara dipanggang dan memiliki rasa gurih dan manis yang terasa nikmat. Seiring berjalannya waktu, kue yang satu ini berkembang dalam segi varian rasa, diantaranya original, cokelat, strawberry dan juga madu yang juga sangat nikmat.

Bagi Anda yang ingin menjadikan kue bagiak sebagai oleh-oleh Banyuwangi, maka Anda bisa menemukannya di hampir setiap toko oleh-oleh atau pasar tradisional. Harganya juga dibanderol cukup murah yaitu mulai dari Rp18.000 untuk ukuran 300 gram.

Baca juga : Kriteria Sewa Mobil Malang Banyuwangi Terpercaya Untuk Kenyamanan Perjalanan Anda

5. Kue Tambang Banyuwangi

Kue Tambang Banyuwangi atau dikenal juga dengan nama untir-untir ternyata merupakan salah satu oleh-oleh khas Banyuwangi. Kue ini disebut untir-untir karena bentuknya yang terlihat seperti tali tambang yang dililit atau dipuntir.

Bahan dasar yang digunakan untuk membuat kue tambang ini sangat sederhana diantaranya tepung, gula, mentega, telur, dan minyak goreng untuk menggoreng. Rasanya yang manis dengan tekstur yang garing dan renyah membuatnya banyak digemari oleh wisatawan.

Anda bisa menjadikan kue untir-untir sebagai oleh-oleh untuk dibawa pulang dan diberikan ke keluarga, kerabat, atau teman. Anda bisa membelinya di toko oleh-oleh yang tersebar di berbagai tempat dengan harga yang murah, yaitu sekitar Rp15.000 untuk kemasan 200 gram.

6. Pia Glenmore

Jika membahas apa oleh-oleh khas Banyuwangi yang terkenal, maka kurang lengkap jika tidak memasukan Pia Glenmore ke dalam daftar. Pia yang satu ini sudah tidak asing lagi bagi para pemburu kuliner dan oleh-oleh di Banyuwangi.

Rasa dari pia khas Banyuwangi ini disebut-sebut mampu bersaing dengan Bakpia Pathok Jogja yang sudah lebih dulu populer. Ciri khas yang membedakan pia khas Banyuwangi ada pada isian yang tebal dengan kulit pia yang tipis namun teksturnya renyah.

Kini Pia Glenmore sudah berkembang dari yang dulunya hanya memiliki 2 varian rasa, sekarang memiliki 11 varian rasa. Anda bisa membeli pia Banyuwangi di toko oleh-oleh atau pusat produksinya di daerah Glenmore dengan harga Rp20.000 per kotak dengan isi 10 buah.

7. Kerupuk Rumput Laut

Daerah pesisir Banyuwangi memiliki olahan makanan kerupuk rumput laut yang bisa Anda jadikan sebagai oleh-oleh khas Banyuwangi. Snack rumput laut ini memiliki bentuk yang tipis dengan rasa yang gurih dan renyah.

Banyak wisatawan yang tertarik untuk menjadikan makanan ini sebagai oleh-oleh karena rasanya yang enak. Harga kerupuk rumput laut ini dibanderol mulai harga Rp15.000 per 200 gram dan bisa dibeli di sejumlah toko oleh-oleh Banyuwangi.

8. Kopi Banyuwangi

Banyuwangi adalah salah satu daerah penghasil kopi terbaik di Indonesia, dan bahkan masuk jajaran kopi terbaik dunia. Jadi, tidak ada salahnya untuk menjadikan kopi Banyuwangi sebagai oleh-oleh untuk dibawa pulang.

Anda bisa menemuukan kopi khas Banyuwangi di pusat oleh-oleh atau datang langsung ke perkebunan kopinya. Dengan rasa dan kualitas setara kopi ekspor, kopi Banyuwangi ini dibanderol dengan harga Rp50.000 per kg.

9. Dodol Salak

Jika umumnya dodol terbuat dari bahan dasar tepung ketan atau durian, di Banyuwangi Anda bisa menemukan dodol yang berbahan dasar buah salak. Dodol salak ini menjadi oleh-oleh khas Banyuwangi yang populer dan banyak dicari wisatawan.

Teksturnya yang kenyal serta rasa yang unik dari buah salak membuat makanan ini terasa sangat istimewa. Anda bisa mendapatkannya di toko oleh-oleh yang tersebar di Banyuwangi dengan harga mulai dari Rp15.000 per bungkus.

10. Anyaman Bambu Gintangan

Di Banyuwangi terdapat Desa Gintangan yang menjadi pusat produksi kerajinan anyaman bambu yang selalu ramai dikunjungi wisatawan. Di sini pengunjung bisa melihat langsung proses pembuatan kerajinan anyaman bambu yang sudah menembus pasar ekspor luar negeri.

Ada banyak jenis kerajinan anyaman bambu seperti keranjang, kipas, hingga peci yang bisa Anda jadikan sebagai oleh-oleh Banyuwangi. Harga anyaman ini cukup bervariasi, mulai dari harga Rp15.000 hingga Rp100.000, tergantung bentuk kerajinannya.

Sekarang, Anda tidak perlu bingung lagi memikirkan apa oleh-oleh khas Banyuwangi yang bisa dibawa pulang. Jika Anda ingin berwisata dan berburu oleh-oleh di Banyuwangi tanpa bingung, maka percayakan perjalanan Anda pada Nahwa Travel.

Dengan Nahwa Travel Anda tidak perlu khawatir untuk melakukan perjalanan lintas kota di Jawa Timur. Anda bisa mendapatkan berbagai informasi layanan perjalanan terbaik dan profesional dari Nahwa Travel melalui CS di website Nahwa Travel.

Nahwa • Travel Malang Batu Juanda Surabaya Terbaik Sejak 2013 - Carter Drop Malang Juanda Surabaya
4.8
Based on 4414 reviews
powered by Google
Anggie PrajnawrdhiAnggie Prajnawrdhi
01:53 01 Aug 24
Good service and drivers
arman yudiarman yudi
01:20 01 Aug 24
Service ok
Masriyatno NonoMasriyatno Nono
06:50 28 Jul 24
Alhamdulillah, the service is very good and satisfying, with very professional drivers 👍👍👍
tuti fiantituti fianti
20:50 27 Jul 24
First experience using Nahwa travel, God willing, I will become a regular because I will often go back and forth to Malang. The driver (Mas Ula) was friendly, and on time when picking up. TOP 👍
moch aminmoch amin
18:36 19 May 24
I'm glad to find this travel ,it was perfect .From the driver picked up the customers till arrived in the airport.For sure it recommended 👌.
Imam SubagjaImam Subagja
07:56 19 Apr 24
It was really amazing vacation in Malang. Nahwa travel really helps us to reach hidden gems on Malang, Batu and Pujon. Pak Ahmad was a gem too, he was really humble and kind. Thanks a lot Nahwa travel and Pak Ahmad. See u soon on our next vacation!
Ajria Ainani FazaAjria Ainani Faza
08:59 02 Apr 24
The driver for today, Pak Ahmad was so friendly and helpful throughout the trip.This is my 5th time use Nahwa Travel and I would say this is the best travel I've ever used.
Dwi PratiwiDwi Pratiwi
05:24 10 Jan 24
Ula is one of the best drivers We have ever met! Wish you all the best in life!Last but not least, shout out to Nahwa Travel for having excellent customer service!
Izzah YasinIzzah Yasin
05:41 16 Dec 23
The driver, Pak Rega, was friendly, helpful, and efficient.The car itself was clean, well-maintained, and equipped with all the necessary features to make my journey comfortable and enjoyable. The booking process was smooth and straightforward, and I appreciated the flexibility in pick-up and drop-off time. I was impressed by the quality of service provided by your company and would highly recommend your travel cars to anyone in need of reliable transportation during their travels.
js_loader