Surabaya merupakan Kota yang memiliki berbagai macam destinasi wisata yang menarik untuk dikunjungi, salah satunya yang nggak boleh terlewat yaitu Taman Ekspresi.
Nggak heran jika lokasi ini menjadi salah satu destinasi wisata Surabayaย yang populer, karena taman ini menyediakan berbagai macam fasilitas yang membuat kamu nggak pernah bosan untuk berkunjung.
Mulai dari area taman yang menyajikan berbagai macam karya seni, perpustakaan, tempat bermain anak, dan juga banyak tempat duduk dengan lingkungan yang asri dan nyaman.
Harga Tiket Masuk | Free (hanya dikenakan tarif parkir) |
Jam Operasional | Pukul 07.30 – 16.00 WIB (setiap hari) |
Nomor Telepon | – |
Website Resmi | – |
Alamat | Jl. Genteng Kali No.67, Genteng, Kec. Genteng, Surabaya, Jawa Timur |
Maps | Silakan cekย Google Maps |
Daya Tarikย Taman Ekspresi Kota Surabaya Jawa Timur
Daftar Isi
Taman Ekspresi ini dibangun di samping Sungai Kalimas yang beralamat di Jl. Genteng Kali No. 67, resmi dibuka untuk umum pada tanggal 7 Mei 2011. Pembangunan taman kota ini memiliki harapan sebagai wadah agar warga bebas berekspresi menghasilkan karya seni.
Banyak karya seni dari para seniman Surabaya yang sangat unik dan juga menarik. Karya seni yang terbuat dari daur ulang barang bekas seperti motor bekas, besi bekas, knalpot bekas, dan barang-barang bekas lainnya bahkan bisa menjadi karya yang sangat luar biasa.
Banyak spot-spot foto yangย Instagramableย dan tempat menarik yang membuat pengunjung nggak bosan jika berkunjung ke Taman Ekspresi. Nggak heran jika lokasi ini ini selalu ramai khususnya pada saat weekend.ย
tempat wisata yang satu ini menjadi salah satu wisata gratis Surabayaย yang cocok untuk keluarga karena terdapat area bermain anak-anak. Selain suasananya yang asri dan sejuk karena banyak pepohonan yang rindang, taman ini juga sangat bersih karena tersedia banyak tempat sampah di setiap sudut taman.
Toilet yang tersedia juga bersih sehingga nyaman untuk pengunjung gunakan. Kamu juga bisa menikmati keindahan Sungai Kalimas untuk melepas penat, berkumpul dan bersantai bersama keluarga.
Kamu bisa lihat keseruan di sini secara lebih dekat melalui video berikut. Silakan klik video TikTok.
Wisata Edukasiย Taman Ekspresi Surabaya
Selain menawarkan pemandangan dan taman bermain untuk hiburan anak-anak, tempat ini juga sebagai taman edukasi yang menyediakan fasilitas perpustakaan sebagai taman baca pengunjung wisatawan.
Kamu bisa membaca buku di perpustakaan dengan nyaman karena di perpustakaan ini tersedia berbagai jenis buku dan ruang baca yang bisa untuk belajar, mengerjakan tugas, atau hanya sekedar membaca buku. Selain itu, di perpustakaan ini juga menyediakan fasilitas wifi gratis yang bisa pengunjung gunakan.
Apabila kamu sudah mengunjungi perpustakaan, jangan lupa untuk melipir di dekat perpustakaan karena kamu bisa melihat sejarah bangsa dari zaman prasejarah hingga saat kemerdekaan bangsa indonesia melalui patung-patung kecil yang sangat menarik.
Anjuran dan Larangan di Lokasi Wisata
Jika berwisata ke taman, tentu yang kita harapkan adalah suasana yang hijau dan asri. Oleh sebab itu, Taman Ekspresi ini memiliki berbagai jenis tanaman dan pohon yang sangat indah.
Tentu saja kita harus ikut merawat tanaman agar tetap terjaga keasriannya. Sebagai wisatawan kita harus mematuhi agar lingkungan nggak rusak. Cukup nikmati keindahan yang sudah disajikan Taman Ekspresi dan gunakan fasilitas yang sudah disediakan namun tetap dijaga untuk nggak merusaknya.
Tentu saja kita harus ikut merawat tanaman agar tetap terjaga keasriannya. Sebagai wisatawan kita harus mematuhi agar lingkungan nggak rusak. Cukup nikmati keindahan yang sudah Taman Ekspresi sajikan dan gunakan fasilitas yang sudah tersedia. Namun tetap harus kamu jaga dan nggak kamu rusak.
Berikut hal-hal yang harus diperhatikan sebagai anjuran atau larangan jika berkunjung ke Taman Ekspresi:
- Dilarang membuang sampah sembarangan
- Dilarang membuang sampah ke Sungai Kalimas
- Nggak menginjak rumput dan tanaman
- Nggak boleh memetik bunga
- Nggak merusak fasilitas
- Menjaga barang-barang bawaan
Fasilitas Taman Ekspresi Surabaya
Jika berkunjung ke Taman Ekspresi, selain dimanjakan dengan pemandangan yang indah, kamu juga akan disuguhi dengan fasilitas-fasilitas yang bisa membuat kamu betah dan nggak bosan. Berikut fasilitas yang tersedia meliputi:
- Area parkir motor dan mobil yang luas
- Tempat duduk yang nyaman dan asri
- Wifi gratis dengan koneksi yang baik
- Area taman bermain anak yang luas dan nyaman
- Area piknik
- Jalur batu refleksi kaki
- Perpustakan dan area baca
- Miniatur patung edukasi sejarah bangsa
- Toilet bersih
- Tempat sampah
Cara menuju ke Taman Ekspresi
Untuk menuju Taman Ekspresi ini sangat mudah. Kamu bisa menggunakan transportasi umum atau kendaraan pribadi. Untuk membantu kamu menuju ke Taman Ekspresi, bisa mengikuti rute berikut:
- Terminal Bungurasih
Dari terminal Bungurasih, kamu bisa naik damri jurusan Tanjung Perak. Setelah itu, kamu bisa lanjut naik lyn C (Blauran) sampai di pertigaan Jl. Genteng kali. Kemudian kamu tinggal jalan kaki kurang lebih sejauh 50 meter hingga sampai di Taman Ekspresi.
- Terminal Joyoboyo
Apabila kamu berangkat dari Terminal Joyoboyo, kamu bisa naik lyn M sampai di pertigaan Jl. Genteng kali, dan lanjut jalan kaki kurang lebih sejauh 50 meter.
- Terminal Bratang
Bagi kamu yang berangkat dari Terminal Bratang, kamu bisa langsung naik lyn N dan berhenti di pertigaan Jl. Genteng kali setelah itu jalan kaki kaki kurang lebih sejauh 50 meter.
Kesimpulan
Taman Ekspresi merupakan pilihan tepat menjadi tempat destinasi wisata yang ada di Surabaya. Tempat ini sangat cocok untuk wisata dari berbagai kalangan baik anak-anak, remaja, maupun orang tua dengan lingkungan yang asri dan sejuk. Banyak fasilitas yang disediakan sehingga pengunjung nggak akan bosan menghabiskan waktu di Taman Ekspresi.
Taman yang berada di tengah kota Surabaya memudahkan pengunjung untuk berwisata ke Taman Ekspresi. Jika kamu nggak ingin menggunakan kendaraan umum, kamu bisa sewa mobil ke Nahwa Travel. Kamu bisa lebih mudah menuju lokasi Taman Ekspresi dengan diantar dari manapun kamu berada.
Mencari tempat hiburan, edukasi, dan berkumpul bersama keluarga dengan suasana yang asri dan nyaman? Tanpa biaya masuk, kamu sudah bisa mengajak anak-anak untuk bermain dan juga belajar.
Nggak usah ragu untuk mengunjungi Taman Ekspresi karena kamu bisa mendapatkan hal-hal menarik yang disajikan Taman di Surabaya ini.